Kota Langsa (Humas)--Kankemenag Kota Langsa gelar Rapat Koordinasi Rencana Kegiatan Anggaran Satuan Kerja (RKA-SK) Tahun 2024, Rabu (1 Maret 2023).
Acara awal bulan ini digelar sekaligus dengan pembinaan dan arahan kepada para Kepala RA dan Madrasah, dan berlangsung di aula kantor setempat.
Kegiatan yang mengusung tema “Sinergisitas Perencanaan dalam Mencapai Akurasi Data dan Program Anggaran Tepat Sasaran” ini diawali dengan pembinaan, lanjut arahan dan rapat pengevalusiaan serta penganggarannya.
Plt Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh Ahmad Yani SPdI yang diwakili Kabid Pendidikan Madrasah (Penmad) Zulkifli SAg MPd, setelah sesi sambutan Kakankemenag Kota Langsa Drs H Hasanuddin MH, mengajak jajaran ASN Kemenag agar terus memahami akan posisi dan jabatan kita, dimana kita bekerja, apa tugas dan fungsi kita.
Sebelum membuka kegiatan rapat, Zulkifli berpesan, "ASN Kementerian Agama adalah panutan dan contoh bagi masyarakat. Oleh karenanya berikan yang terbaik. Lantas jadilah ASN yang profesional, karena kita pelayan masyarat yang harus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, kepuasan masyarakat adalah keberhasilan kita."
"Terkadang kita tidak memahami, apa tugas dan fungsi kita, hal ini dapat kita pahami dari SKP yang talah kita susun; terkadang RKT yang telah kita rencanakan tidak sesuai dengan apa yang kita kerjakan; maka kita harus termotivasi untuk melaksanakan apa yang menjadi tugas dan tanggung jawab kita," ajak Plt Kakanwil melalui Kadid Penmad, yang sehari sebelumnya juga ikuti Sosialisasi KUHP bersama WamenkumHAM RI di Banda Aceh.
Oleh karenanya, ajak Zulkifli, kita harus memahami dasar-dasar ASN terkhusus di lingkungan Kementerian Agama.
Dalam menyusun visi misi, lanjutnya, kita harus berpola dan sesuai dengan visi dan misi Kementerian Agama. Visi misi tersebut harus sinergi tidak boleh lari dari visi misi Kementerian Agama yang telah disusun. Karena kita lembaga vertikal yang dipimpin oleh satu komando, satu lembaga. Juga halnya dengan tugas dan fungsi kita.
"Jika kita tidak memahami akan tugas dan fungsi kita, maka apa yang telah direncanakan akan hancur," ingat Zulkifli yang pernah menjadi Kepala MTsN 1 Banda Aceh.
Ajaknya lagi, bahwa dalam penyusunan program kerja, kita juga harus merujuk kepada program strategi Kementerian Agama.
"Di antara program pada madrasah yakni tranformasi digital. Saat ini kita sudah memasuki zaman era society 5.0, zaman serba digital. Jadi kita harus mengikuti setiap perkembangan yang terjadi, bisa tidak bisa, mau tidak mau, kita harus tetap mengikutinya, karena ini tuntuntan daripada pemerintah. Jangan sampai anak-anak kita tidak mengerti dan tidak mengenal IT apalagi ini sudah menjadi kebutuhan kita," pesannya.
Pada kesempatan yang sama, Kakankemenag Kota Langsa Drs H Hasanuddin MH dalam sambutannya mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Plt Kakanwil Kemenag Aceh diwakili oleh Kabid Penmad Kanwil Kemenag, yang telah hadir dan bersedia membuka Rakor RKA-SK di Kankemenag Kota Langsa.
Semoga dengan rakor ini akan menghasilkan sisi penganggaran yang berkualitas, sesuai dengan apa yang kita usulkan untuk anggaran tahun 2024 mendatang.
"Untuk membuat sebuah kegiatan, tidak harus berharap kepada ketersediaan dana yang ada pada DIPA sehingga baru bisa kita laksanakan, tetapi bagaimana cara kita berinovasi sebagaimana yang tertuang didalam 5 Nilai Budaya Kerja Kemenag RI , tanpa adanya dana pada DIPA namun kita bisa melaksanakan kegiatan," tutur Hasanuddin yang pernah menjabat Kasubbag TU dan Kasi PHU, menyemangati peserta acara.
"Semoga dengan pelaksanaan RAKOR RKA-SK ini akan lahir program-program yang berkualitas sesuai dengan apa yang menjadi kebutuhan masyarakat," harapannya.
"Alhamdulillah, hari ini, Kankemenag Kota Langsa telah melahirkan 3 orang perencana. Semoga ketiga perencana ini bisa saling bersinergi, dan dapat bekerja sama dalam memajukan lembaga dalam perencanaan anggaran," harap Hasanuddin,
Sebelumnya, Ketua Panitia Pelaksana Jakfar SSosI (Kasubbag TU Kankemenag Kota Langsa) melaporkan jadwal dan kepesertaan kegiatan, serta tujuan utamanya.
Jakfar, S.Sos.I (Kasubbag TU Kankemenag Kota Langsa) melaporkan kegiatan terselenggara atas dasar undang-undang nomor 17 tahun 2003 tentang keuangan negara nomor 214/PMK.05/2013 bagan akun standar surat Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh nomor B-727/Kw. 01.1/1.KU/.00.2/02/2023 tanggal 7 Februari 2023 tentang percepatan rapat koordinasi RKA-SK Tahun Anggaran 2024 tingkat kabupaten kota
Tujuan kegiatan ini adalah untuk efisien efektivitas serta validitas dalam penyusunan rencana kerja anggaran satuan kerja RKA-SK tahun 2024 di lingkungan Kantor Kementerian Agama kota Langsa
Kegiatan ini melibatkan narasumber dari perencanaan pada kantor wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh dan perencana pada Kantor Kementerian Agama kota Langsa.
Kegiatan pekan kedua Sya'ban 1444 H, dihadiri oleh Kabid Penmad, Kakankemenag Kota Langsa, Kasubbag TU, para Kasi, Penyelenggara, Pelaksana Urusan, Kepala RA, dan seluruh Kepala Madrasah.
Sementara kegiatan pembinaan yang dilanjutkan dengan rakor mengundang para Kepala Madrasah Negeri di lingkungan Kankemenag Kota Langsa, daerah khas kecap dan terasi ini. [hendra/yyy]