Banda Aceh-KemenagNews (21/4/2013) Diperkirakan, awal Mei 2013, Jamaah Calon Haji Reguler sudah bisa melunasi BPIH Tahun 2013, demikian terungkap dalam jumpa pers Direktorat Jenderal Haji dengan sejumlah media di Jakarta, Rabu (17/4).“Pelunasan direncanakan baru bisa dilakukan pada awal Mei,†ujar Sri Ilham Lubis, Direktur Pelayanan Haji.Menurut Sri, proses pelunasan BPIH masih menunggu diterbitkannya Peraturan Presiden tentang BPIH tahun 2013.“Pelunasan BPIH dilakukan pada Bank Penerima Setoran (BPS) tempat setoran awal, dan dimulai pada pukul 11, setelah besaran kurs dollar diterima dari Bank Indonesia, sampai pukul 13,†tambah Sri.Calon jamaah yang masuk kuota keberangkatan Tahun 1434 H / 2013 M, dihimbau tidak lalai untuk melunasi pada tahap pertama.“Calon jamaah masuk kuota berangkat, hanya boleh melakukan pelunasan pada tahap pertama,†tegas Sri.Sehubungan itu, Sri berharap agar teman-teman media juga ikut mensosialisasikan kepada jamaah agar segera melakukan pelunasan. “Jamaah harus mengetahui bahwa mereka harus segera melunasi pada tahap pertama, karena tidak diberikan toleransi untuk melakukan pelunasan pada tahap kedua. Nanti akan diterbitkan PMA tentang pengisian sisa kuota atau pengisian untuk kuota nasional yang nanti akan kita sampaikan informasinya,†tambah Sri. (admin/pinmas)
Tentang Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota. Alamat Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242