CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

MIS Terpadu Kota Langsa Memeriahkan Pawai Alegoris

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 2010
Senin, 22 Agustus 2016
Featured Image

[Kota Langsa | Inmas]  Seluruh Madrasah/Sekolah dari SD/MI, SMP/MTs, SMA/MAN/SMK mengikuti pawai akbar untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 71. Tidak ketinggalan juga MIS Terpadu Kota Langsa menurunkan lebih dari 200 siswa/i dari kelas 4, 5, dan 6 yang berbusana berbagai macam pakaian adat di seluruh nusantara atau yang sebut dengan pawai alegoris.

Acara yang berlangsung dari pukul 08:30 WIB ini disambut antusias oleh semua siswa/i, itu dapat terlihat dari persiapan dan semangatnya mereka dalam mengikuti acara pawai tersebut.

Apresiasi yang luar biasa bagi MIS Terpadu Kota Langsa saat mendapatkan sambutan hangat dari Wali Kota Langsa Usman Abdullah SE, berserta para stafnya di halaman pendopo yang terletak di sekitaran lapangan Merdeka tempat berlangsungnya acara pawai tersebut. Terlihat disini mereka melakukan photo bersama dan bersalaman langsung dengan Wali Kota.

Meskipun MIS Terpadu Kota Langsa tidak memperoleh juara pada pawai kali ini, tetapi itu semua tidak menyurutkan semangat para siswa/i, karena ikut berpartisipasi merayakan hari kemerdekaan dengan menyambutnya dengan kemeriahan itu sudah menjadi kemenangan tersendiri bagi seluruh siswa/i MIS Terpadu Langsa, Kamis (18/8) itu. [d/y]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh