Karang Baru(Muhammad Sofyan) – Notifikasi pesan singkat yang diposting dari teman difacebook berdering sebagai tanda bahwa ada salah satu teman di faceebook (fb)yang membuat postingan baru pada 17 Oktober 2019 yang lalu, ketika saya buka fbternyata seorang teman bernama Sri Utami meposting sebuah gambar Cover sebuahBuku dengan Caption “Alhamdulillah ya Allah, akhirnya selesai juga bukuPerdanaku, terimakasih untuk semuanya,” tulis Sri Utami.
Setelah melaluidialog beberapa kali akhirnya Guru MIN 5 Aceh Tamiang atau yang dikenal jugadengan MIN Telaga Meuku ini mengungkapkan bahwa keinginannya untuk menulistermotivasi oleh sebuah Workshop yang diselenggarakan oleh IGI bekerjasamadengan Dinas Pendidikan. Workshop ini diberi nama “SaGuSaKu” (Satu Guru SatuBuku) yang diselenggarakan dari tanggal 8 sampai 17 September 2018.
Sekembalinya dariWorkshop ini, tepatnya 20 September 2018, Sri Utami memulai penulisannya danselesai pada tanggal 20 November 2018 dan baru dicetak perdana pada Agustus2019 oleh CV. Magfirah Maharani Pekan Baru Riau.
Menurutpenjelasan Sri Utami, buku itu sebenarnya merupakan eksplorasi dari kisahhidupnya sendiri yang ia sajikan menjadi sebuah cerita.
“Dunia inihanyalah persinggahan tempat kita segala asa dan cita, yang ingin kita gapaidalam hidup di dunia fana.Tak ada yang hakiki dalam dunia ini, umur,harapan,cita-cita dan cinta semuanya akan berakhir pada masanya, kecuali cintakita pada Sang Pencipta, itulah yang kekal sepanjang masa.”
“Perjalanan hidupdan cinta setiap Insan memiliki jalan, beragam yang berbeda, untuk dapatmenggapai bahagia yang dipinta. Namun, kita sebagai Insan haruslah bijaksanadalam menerima keputusan Allah Sang Mahapencipta, karena terkadang kenyataantak seindah yang kita harapkan. Kita harus tetap tegar dalam menghadapinya agartak karam di tengah Samudra Kehidupan, yang penuh dengan beragam persoalan.”
Kedua bait kalimat di atas merupakan ringkasan isibuku yang ditulis oleh Sri Utami dengan judul “Meniti Asa Menggapai Cita.” Bagi yang berminat dapat menghubungi penulisnya langsung "Sri Utami, S. Pd. I." Narahubung,"085262728328."