[Kanwil | Muhammad Yakub Yahya] Allahu akbarAllahu akbar Allahu akbar, mohon maaf lahir dan batin. Di pagi Selasa, hari ketiga lebaran Idul Adha (7 Oktober), jajaran Kanwil Kemenag Aceh menyembelih 5 ekor sapi qurban. Acara di halaman tengah Kanwil itu, disaksikan Kakanwil, Kabag TU, para Kabid dan jajarannya.
Penyembelihan di Kanwil, dilaksanakan pada hari ketiga lebaran, yang juga hari kedua Tasyriq (12 Dzulhijjah). Hari Tasyriq ialah tanggal 11, 12, dan 13 Dzulhijjah.
Koordinator Penyembelihan Qurban 1435 H, Drs T Ahmad mengkordinasi penyembelihan. Said Khawalid MA pimpin takbiran, dalam suasana usai hujan itu. Panitia yang khusus mencincang mengenakan baju khusus, selebihnya memakai pakaian dinas kuning-kuning.
Bagi jajaran Kanwil, diinstruksikan ikuti Surat Edaran Gubernur, yakni masuk pertama kerja usai Idul Adha pada tanggal 7 Oktober, tapi mengganti masuk kerja pada Sabtu tanggal 11 Oktober, mengganti libur hari Senin (6 Oktober) kemarin.
Kakanwil mengarahkan penyembelihan didahulukan, khusus untuk lembu yang atas nama H Ibnu Sa’dan dan H Habib Badaruddin beserta (atas nama) lima jajarannya yang lain. Satu lembu untuk bertujuh, jika kambing untuk jatah satu saja pengkurban.
Kakanwil ikuti prosesi sebelum Kakanwil hadiri puncak peringatan HUTTNI di Blang Padang, Kakanwil Kemenag Aceh saksikan penyembelihan dalam acara yang diawali dengan salam-salaman. [akhyar/ahsan/amwar/fajriah/lia/juanda]