[Kanwil | Yakub] Di sela-sela penyambutan dan ramah-tamah bersama ‘Juara Mendongeng Asia 2015’ di Bidang Pendidikan Madrasah, di Aula Kanwil sedang berlangsung acara sosialisasi dan paparan perkembangan perumahan Komplek Kanwil. Sosialisasi dan diskusi itu merupakan lanjutan dari sesi yang sama pada beberapa bulan lalu, juga di Aula Kanwil, di Jalan Tgk Abu Lam U Nomor 9 Banda Aceh.
Dengan pertemuan pada pagi-siang Rabu (7/10) itu, lebih memperjelas arah pembangunan perumahan dan mempertegas komitmen bersama, pihak Kanwil dan BTN/Batara dalam proses perampungan perumahan, yang sedang tahap finishing itu.
Acara yang menghadirkan pimpinan dan jajaran Bank Tabungan Negara (BTN) Banda Aceh, diikuti jajaran Kanwil, di antaranya ikut Kasubbag Umum Kanwil Kemenag Aceh Yuliardi SE. Juga ada Kasi Kesiswaan Bidang Pendidikan Madrasah (Penmad) Khairul Azhar SAg, sebelum menerima rombongan (siswa, guru, pengawasa, dan wali) yang baru mendarat dari Malaysia.
Tim BTNsekitar lima personil, dipimpin Kepalanya Hanafi SE MBA, jelaskan prospektif perumahan bersubsidi itu di masa kini dan mendatang. Dijelaskan juga, alasan kerja sama, yang disahuti Kakanwil Kemenag Aceh Drs H M Daud Pakeh, saat beberapa bulan setelah dilantik sebagai kepala. Sejak beberapa bulan lalu juga, jajaran Kanwil mengadakan pembukaan rekening di BTN, selain yang sudah ada dengan Bank BRI.
Memang sejak Presiden Jokowi dengan Kabinet Kerja-nya menggulirkan kebijakan subsidi bagi perumahan aparatur yang golongan rendah, BTN melanjutkannya dengan program bersama. Dalam forum dijelaskan juga keberpihakan Menteri Perumahan Rakyat dalam program ‘rumah murah’ ini.
Pembangunan perumahan Kakanwil sedang giat dilakukan di kawasan Blang Bintang, dengan alat berat dan para tukang, untuk puluhan unit, dalam tahap pertama bagi calon penerima.
Sebelumnya, tahun lalu, bakal rumah komplek Kanwil juga pernah dijajaki di kawasa Kaluet Ingin Jaya, sisi selatan Jalan Soekarno-Hatta (timur rumah Wali Nanggroe).
Bakal komplek perumahan kali ini, ada di kawasan arah ke Sulan Iskandar Muda (SIM), lewat kawasan Siron Ingin Jaya, Aceh Besar. Untuk menuju ke lokasi, lumayan mudah. Dari Simpang Lambaro, belok ke arah Bandara, dan sebelum jumpa sekolah Modal Bangsa, di sebelah kiri ada baliho pengembang. Masuk lewat jalan kanan jalan bandara yang dua jalur itu, akan ada perkampungan dan persawahan, juga famplet pembangunan. Selamat… []