CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kunjungi Ponpes Mardhatillah, MPD Subulussalam Apresiasi Program Tahfiz dan Kitab Kuning

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 2122
Jumat, 9 Maret 2018
Featured Image

Subulussalam (Faisal) - Majelis Pendidikan Daerah (MPD) Kota Subulussalam, Kamis (8/3) melakukan monitoring dan kunjungan ke Pondok Pesantren (Ponpes) Mardhatillah, untuk melihat sejauh mana penerapan pendidikan di madrasah.

Dalam kunjungan tersebut, tim monitoring MPD Kota Subulussalam menanggapi hal positif dan mengapresiasi pendidikan di Ponpes Mardhatillah, yang memiliki program Tahfiz Alquran dan kitab kuning.

Ketua tim monitoring, Muzakir Idris menyampaikan bahwa kunjungan dilakukan untuk mengenjot mutu pendidikan di Ponpes Mardhatillah di segala jenjang. Ponpes Mardhatillah memiliki tiga jenjang madrasah yang berdampingan dengan pesantren, yaitu Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA).

Muzakir juga menyemangati pengurus Ponpes Mardhatillah bahwa minimnya sarana dan prasarana bukan menjadi faktor terhadap terhalangnya mutu pendidikan. “Kita di sini untuk melihat sejauh mana pendidikan yang sudah diterapkan di madrasah. Kita juga tidak ingin madrasah tertinggal mutu pendidikannya karana minimnya prasarana dan sarana," tutur Muzakir.

Sementara Kepala MTsS Mardhatillah, Misarbi yang menyambut kunjungan tim monitoring bersama pengurus Ponpes lainnya bersukur atas apresiasi dari MPD. Ia juga berharap MPD memberikan masukan-masukan untuk kemajuan madrasah ke depan.

"Alhamdulillah, program pendidikan yang ada MTsS kita, khususnya Ponpes Mardhatillah mendapat apresiaasi dari tim monitoring MPD Kota Subulussalam. Kita berharap, untuk selanjutnya tim MPD bisa kembali lagi, sehingga bisa mengevaluasi dan memberikan masukan-masukan terkait pendidikan, sehingga madrasah kita semakin maju untuk ke depannya,” demikian Misarbi.[p]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh