CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Komisioner KPI Dr T Zulkhairi MA Pembina Upacara MAN 1 Banda Aceh

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 324
Selasa, 9 Agustus 2022
Featured Image

Banda Aceh (Humas)--Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) Aceh, Dr Teuku Zulkhairi MA, menjadi pembina upacara di MAN 1 Banda Aceh, Senin (8/8/2022). Kegiatan tersebut bertempat di halaman utama madrasah.

Kepada para siswa, ia menyampaikan arahan mengenai pentingnya memahami literasi digital di era modern saat ini.

"Anak-anak harus cerdas dalam memilih literasi yang layak atau tidak layak dalam menggunakan media sosial," ujarnya. 

Ia mengharapkan para siswa dan siswi bijak dalam menggunakan aplikasi yang disediakan di jejaring sosial, serta dapat memahami kegunaannya demi kelancaran aktivitas pembelajaran.

"Salah satu komponen dalam lingkungan belajar dan akademis adalah literasi digital, di mana hal tersebut sangat diperlukan dalam penggunaan teknologi dan media pendidikan," ujar pria yang juga berprofesi sebagai dosen di UIN Ar-Raniry itu.

Teuku Zulkhairi, yang lama mengabdi di Bidang PD Pontren Kanwil juga menyampaikan pentingnya literasi digital di bidang teknologi, khususnya informasi dan komunikasi.

"Literasi digital berkaitan dengan kemampuan penggunanya. Para siswa diharapkan mampu menggunakan teknologi sebijak mungkin, demi menciptakan interaksi dan komunikasi yang positif saat menggunakan media untuk proses pembelajaran," pesannya.

Wakil Kepala Bidang Kesiswaan MAN 1 Banda Aceh, Sartika Fitri SPd, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas arahan dari Komisioner KPI Aceh itu.

"Terima kasih atas pesan-pesan pentingnya kepada para siswa MAN 1 Banda Aceh. Alhamdulillah para guru beserta siswa sangat antusias mendengarkan amanat upacara pagi ini", pungkasnya.[amrusujud/yyy]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh