CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kemenag Bireuen Tanam Pohon Matoa: Sinergi Lingkungan dan Spiritual dalam Peringatan Hari Bumi

Image Description
Fakhrurrazi, S.I.Kom
  • Kontributor
  • Dilihat 108
Selasa, 22 April 2025
Featured Image
Plh. Kakankemenag Bireuen dan jajaran lakukan aksi penanaman pohon matoa

Dalam rangka memperingati Hari Bumi ke-55, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bireuen turut melaksanakan gerakan penanaman pohon matoa yang dilaksanakan secara serentak di seluruh provinsi serta kabupaten/kota di Indonesia pada Selasa, 22 April 2025.

Kegiatan ini merupakan bagian dari Gerakan Nasional Penanaman 1 Juta Pohon Matoa yang digagas oleh Kementerian Agama RI sebagai implementasi dari Keputusan Menteri Agama (KMA) Nomor 244 Tahun 2025 dan Surat Edaran Sekretaris Jenderal Kemenag Nomor 182 Tahun 2025.

Gerakan penanaman pohon ini merupakan komitmen Kementerian Agama dalam mendukung pelestarian lingkungan hidup melalui pendekatan keagamaan dan edukatif. Penanaman dilakukan secara simbolis oleh Plh Kepala Kantor Kemenag Bireuen, Anis S Ag, bersama jajaran, bertempat di halaman Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 50 Bireuen.

“Gerakan ini tidak hanya menjadi momentum penghijauan, tetapi juga sebagai bentuk implementasi dari nilai-nilai ekoteologi dalam kehidupan umat beragama. Kami menanam bukan hanya untuk hari ini, tapi untuk masa depan,” ujar Anis pada kesempatan itu

Sebanyak kurang lebih 500 bibit pohon matoa telah terkumpul, meningkat dari jumlah awal sebanyak 300 batang, dan akan ditanam di seluruh satuan kerja Kemenag Bireuen, baik di madrasah maupun di kantor urusan agama (KUA). Pohon matoa dipilih karena memiliki manfaat ekologis dan nilai kesehatan yang tinggi. Buahnya kaya antioksidan dan diyakini dapat meningkatkan imunitas tubuh.

Anis menambahkan bahwa dengan ditanamnya ratusan pohon matoa di berbagai satuan kerja, diharapkan akan tumbuh tidak hanya pohon secara fisik, tetapi juga kesadaran kolektif untuk lebih mencintai dan merawat bumi. "Ini bukan sekadar menanam pohon, ini adalah investasi keberkahan dan amal jariyah bagi kita semua," ujarnya.

Gerakan ini merupakan bagian dari Penguatan Ekoteologi, salah satu dari delapan program strategis (Asta Protas) Kementerian Agama RI. Diharapkan kegiatan ini menjadi langkah awal untuk membangun kesadaran lingkungan yang berkelanjutan dan bernilai spiritual di kalangan masyarakat dan civitas madrasah.

Turut hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan tersebut antara lain Kasubbag TU, Rifal Fauzal SH, para Kepala Seksi dan Penyelenggara Zawa, Koordinator Kelompok Kerja Madrasah (K2M) jenjang MI, MTs, dan MA, Ketua Forum Kepala KUA, Ketua Kelompok Kerja Penyuluh (Pokjaluh), serta Ketua Kelompok Kerja Pengawas (Pokjawas). [ ]

Editor : Amwar Citra Hutabarat
Fotografer : Fakhrurrazi
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh