CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kankemenag Aceh Utara dan PT Bank Syariah Mandiri Tandatangani MOU Pembukaan Rekening PIP

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 784
Kamis, 28 Juli 2016
Featured Image

[Lhoksukon | Bu E/Masnoer]   Setelah sukses penyaluran Program Indonesia Pintar (PIP) tahun 2015, Alhamdulillah tahun ini Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara tetap mendapatkan kuota untuk memberikan dana bantuan PIP kepada santri-santri yang tidak mampu dan tidak mengenyam pendidikan formal (khusus mondok dan mengaji) yang telah ditetapkan dalam DIPA Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara tahun 2016 meskipun jumlahnya jauh berbeda dari tahun sebelumnya.

MOU perjanjian kerjasama dengan PT Bank Syariah Mandiri (BSM)  tentang pembukaan rekening simpanan pelajar untuk penyaluran PIP di Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Aceh Utara yang ditandatangani langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara H. Zulkifli Idris, M.Pd dan Manajer Cabang BSM Lhokseumawe Heriyanto Simangunsong di Ruang Kerja Kepala Kankemenag Kab. Aceh Utara, Rabu (27/07). 

"Terima kasih atas kepercayaan Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara kepada kami sebagai lembaga keuangan yang dipilih untuk menyalurkan dana PIP tahun 2016, semoga kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dan lancar," ujar Heriyanto Simangunsong.

Kepala Kementerian Agama Kabupaten Aceh Utara Bapak H. Zulkifli Idris, M.Pd menyambut baik kerjasama tersebut. "Semoga kerjasama ini dapat berjalan dengan baik dan lancar sehingga bermanfaat bagi santri-santri dalam lingkungan Kabupaten Aceh Utara," ujarnya. [yyy]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh