Tapaktuan (Dedi Armansyah)--- Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Selatan mengadakan Perkemahan Pramuka Madrasah I (PPM-I) Tahun 2023.
Sebanyak 725 peserta dari 55 Madrasah di Aceh Selatan, mulai tingkat Ibtidaiyah, Tsanawiyah hingga Aliyah ikut memeriahkan Perkemahan Pramuka Madrasah I tahun 2023 yang dilaksanakan selama tiga hari di bumi perkemahan gelombang tujuh Air Pinang, Kecamatan Tapaktuan, Kabupaten Aceh Selatan.
Kegiatan perdana yang dicanangkan oleh Kakankemenag Aceh Selatan Rislizar Nas SAg tersebut secara resmi dibuka oleh Bupati Aceh Selatan Tgk. Amran yang diwakili oleh Asisten I Pemerintah Kabupaten Aceh Selatan, Kamarsyah SSos MM, Jumat (16/6/23).
Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Selatan, Rislizar Nas, S.Ag mengatakan kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari dengan memperlombakan berbagai kecakapan seperti Kurve Tenda, Lomba Kegiatan Baris-berbaris (LKBB), Yel-yel dan Hasta Karya. Selanjutnya juga ada kegiatan Pionnering, Masak Rimba, Futsal, Sepakbola mini, Pidato Bahasa Indonesia, Tahfizh Satu Juz (Juz 1 atau 30), Syahril Qur’an dan Out Bound.
“Semoga kegiatan tersebut berjalan dengan lancar dan insyaallah tahun depan akan kita laksanakan lagi,” Kata Kakankemenag Aceh Selatan pada sambutannya.
Bupati Aceh Selatan, Tgk. Amran Melalui Asisten I Setdakab H Kamarsyah dalam arahannya sekaligus membuka kegiatan menyampaikan bahwa kegiatan perkemahan ini bisa membangun jiwa yang kuat dan terang, meningkatkan semangat juang yang tinggi dan semangat berkarya di antara keluarga besar pramuka.
“Sekaligus membentuk energi positif agar kita bisa melangkah ke depan, melanjutkan pembangunan bangsa, saya bangga dan berterima kasih kepada Pramuka yang telah dan terus memberi contoh untuk membangun kebersamaan dan meningkatkan semangat kebangsaan,” imbuhnya.
Selain itu, Kamarsyah melanjutkan kegiatan Perkemahan Pramuka Madrasah adalah kegiatan yang edukatif dan konstruktif sekaligus rekreatif, kegiatan yang bisa mendorong Kreativitas dan Inovasi.
Ia melanjutkan kegiatan ini juga dapat membentuk semangat, tanggung jawab, dan kepemimpinan para anggota pramuka, generasi muda, semua ini sesuai dengan tujuan pembangunan manusia Indonesia yaitu sosok dan karakter manusia Indonesia yang unggul.
“Sebagai generasi muda, teruslah berkarya, berkreasi dan berprestasi. saya yakin kalian mampu, serta jauhi dan lawan godaan- yang merusak, seperti narkoba, pergaulan bebas, kekerasan, apalagi perilaku yang merusak dan anarkis,” Kata Kamarsyah.
Lebih lanjut, Kamarsyah mengatakan hal ini dilakukan semata- mata untuk masa depan sebagai bakti kepada orang tua yang sangat menyayangi, dan agar bangsa ini tidak sedih, tidak malu, melihat perilaku yang tidak terhormat.
” Terus cintai lingkungan, bumi dan tanah air kita, aktif lah dalam menanam dan memelihara pohon, untuk menyelamatkan lingkungan kita, jadikan momentum Perkemahan Pramuka Madrasah ini untuk menjaga kehormatan dan nama baik pramuka bersama,” Pungkasnya.
Turut hadir pada pembukaan PPM-I, Kapolres Aceh Selatan, Dandim 0107 Aceh Selatan, Kepala Dinas Kesehatan Aceh Selatan, Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Para Kepala Seksi Kankemenag Aceh Selatan, Para Pengawas Madrasah, Kepala KUA, Para Kepala Madrasah, Camat dan Keuchik Gampong Air Pinang, serta pengurus Kwarcab Pramuka Kabupaten Aceh Selatan.