Darussalam (Heri Ulka)---Kepala Kantor Kementerian Agama Banda Aceh Drs. H. Asy’ari, M.Si membuka turnamen Bola Voli MAN 3 Banda Aceh, Rabu (23/01) di lapangan Bola Voli MAN 3, Gampong Rukoh Syiah Kuala Darussalam Kota Banda Aceh.
Asy’ari dalam sambutannya mengatakan turnamen ini merupakan ajang silaturrahmi antar siswa madrasah/sekolah di Banda Aceh dan Aceh Besar.
Ia juga berpesan kepada pemain agar jangan memburu juara, karena semua pemain itu sang juara. “Jaga sportifitas, junjung silaturrahmi, jangan mengejar/ memburu juara, karena kalian semua sang juara” sebut Asy’ari.
Sementara Kepala MAN 3 Banda Aceh Muzakkar, S.Ag, M.Pd dalam sambutannya mengatakan, turnamen Bola Voli MAN 3 Banda Aceh merupakan agenda tahunan dan program kerja Waka Kesiswaan. “Turnamen ini ajang mencari bibit unggul dan agenda tahunan program kerja Waka. Kesiswaan, semoga dengan turnamen ini bisa kita dapatkan pemain-pemain voli yang handal dan bisa kita siapkan ke Porseni dua tahun mendatang” ujarnya.
Ketua Panitia Pelaksana Syukri, S.Pd, M.Pd merincikan Tim yang ikut serta pada turnamen ini SMA 10 Banda Aceh, SMA 9 Banda Aceh, SMA 8 Banda Aceh, SMA 6 Banda Aceh, SMA 5 Banda Aceh, SMA 4 Banda Aceh, SMA 2 Banda Aceh, SMA 1 Baitussalam Aceh Besar, SMA 1 Darussalam Aceh Besar, SMA Abulyatama Aceh Besar, MAN 1 Aceh Besar, MAN 5 Aceh Besar, MUQ Pagar Air, SMA Inshafuddin Banda Aceh, MAN 2 Banda Aceh, MAN 1 Banda Aceh, serta tuan rumah MAN 3 Banda Aceh A dan MAN 3 Banda Aceh B.
Hadir pada acara pembukaan tersebut Kepala MTsN 4 Banda Aceh Nursiah, S.Ag, M.Pd, Kepala MAN/ SMA yang timnya turut bertanding, Wasit di bawah naungan PBVSI Kota Banda Aceh dan seluruh pemain dari MAN / SMA se-kota Banda Aceh dan Aceh Besar.[]