CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kakankemenag Aceh Selatan Pukul Gong di MTsN 3 di Lhok Keutapang Tapaktuan

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 325
Rabu, 1 Maret 2023
Featured Image

Tapaktuan (Humas)--- Kepala Kantor Kementerian Agama Aceh Selatan yang diwakili oleh Kasubbag TU H.Suryadi Anwar.S.Ag  memukul gong tanda dimulainya Golden Generaration Competition (GGC) I di MTsN 3 Aceh Selatan, Rabu (1/3/23).

Didampingi Kepala Seksi Pendidikan Madrasah H.Dailami Hasmar. S.Ag, Kasubbag TU dalam sambutannya menyampaikan atas nama Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Selatan memberikan penghargaan dan apresiasi yang sangat tinggi atas penyelenggaraan GGC I Tahun 2023 di MTsN 3 Aceh Selatan yang di prakarsai oleh Kepala MTsN 3 Aceh dan guru-guru MTsN 3 Aceh Selatan.

"Ini merupakan inovasi dan kreatifitas baru bagi Madrasah MTsN 3 Aceh Selatan, tentunya kami sangat berharap pelaksanaan GGC I dapat mendorong generasi cerdas dan handal ditengah-tengah dunia yang serba kompetitif dewasa ini," ungkapnya di kawasan Lhok Keutapang Tapaktuan. 

Kemudian bagi MTsN 3 tentunya kami sangat berharap kegiatan GGC I ini dapat membawa perubahan yang signifikan dibidang pendidikan," pungkasnya. 

Sementara itu, Kasi pendidikan Madrasah pada kesempatan itu juga menyampaikan terima kasih dan apreasi bagi keluarga Besar MTsN 3 Aceh yang telah mengagasi GGC I.

"Tentu ini tidak sampai disini saja, saya sangat berharap GGC I ini menjadi agenda tahunan bagi MTsN 3 Aceh Selatan dan sangat berharap madrasah lain baik MI, MTs dan MA dapat mencontoh apa yang telah dibuat oleh MTsN 3 Aceh Selatan dalam rangka berkontribusi memajukan Madrasah di Aceh Selatan," harapnya.

"Tidak hanya itu harapan Kasi Pendidikan Madrasah, hal- hal yang lain dapat dilakukan oleh masing-masing kepala mdrasah, namun ergantung pada keinginan dan kemaunnya saja kalau daya dukung dan SDM masing-masing madrasah di Aceh Selatan sudah sangat memadai," sebutnya.

Kepala MTsN 3 Aceh Selatan Herlina. S. Pd menyampaikan dalam laporannya bahwa acara GGC I terlaksana berkat sebuah kekompakan didalam keluarga besar MTsN 3 Aceh Selatan, tentu tanpa ada kata sepakat acara GGC I ini tidak dapat terlaksana.

"Dalam rangkaian GGC I Tahun ini baru dapat terwujud enam bidang lomba bagi anak-anak SD/MI se Aceh Selatan yaitu : Tanfidz qur'an Juz 1 dan Juz 30, Solo, Sains Matematika, IPA dan IPS dan  insya Allah kita tentu sangat berharap bidang lomba akan ditingkatkan kedepan," jelasnya.


Di penghujung sambutannya Kepala MTsN 3 Aceh Selatan menyampaikan ucapan terimakasih atas dukungan terselenggaranya acara GGC I di MTsN 3 Aceh Selatan Tahun 2023 terutama kepada Kepala Kantor Kementerian Agama, Kasi Penmad yang terus menerus memberikan motivasi kepada kami," ungkapnya.

"Kepada Bapak/Ibu kepala SKPD Kbupaten Aceh Selatan, Camat dan Muspika Kecamatan Tapaktuan, Pengawas Madrasah, Ketua Komite, tokoh-tokoh Masyarakat, para Donatur dan rekanan, para dewan guru dan tenaga kependidikan serta peserta didik kami kelas 7,8,9 yang telah berkontribusi bahu membahu dalam rangka mengsukseskan acara GGC I tahun 2023 semoga menjadi catatan amal kebaikan disisi Allah SWT," tambahnya.

Terakhir, acara ini akan terlaksana selama 2 hari dan akan dibagikan hadiah pada hari Kamis, 2 Maret 2023 di halaman MTsN 3 Aceh Selatan.[dedi armansyah/yyy]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh