CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Iman dan Taqwa sebagai Benteng kehidupan

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 801
Senin, 19 Juni 2017
Featured Image

Nagan Raya (Humas)---Kasi Bimas Islam Kankemenag Nagan Raya, Drs. Affan menyampaikan tausiah ba'da zuhur di Mushalla Kankemenag dengan judul  Iman dan Taqwa sebagai benteng kehidupan.

"Alhamdulillah tidak terasa sudah 24 hari kita melalui bulan suci ini dengan melaksanakan puasa serta ibadah lainnya, sudah kah kita tingkatkan iman dan taqwa kita kepada allah taala?? banyak kita lihat orang berpuasa hanya sekedar menahan lapar, haus, amarah dan sebagainya tanpa mengalami peningkatan apa-apa, habis bulan ramadhan maka berlalu lah segala perbuatan nya," ucap Affan.

"Kenapa ini terjadi karena setiap ibadah yang dia perbuat tanpa berdasarkan iman dan taqwa. Ia mengerjakan segala macam ibadah tetapi ia tidak yakin apa yang di kerjakannya itu dapat menolong ia atau tidak penuh akan keragu-raguan karna ia tidak menghadirkan iman dalam setiap ibadah. "tambah Affan. 

Ia juga mengajak Jama'ah untuk sama-sama mengambil momentum berkhirnya bulan ramadhan dengan meningingkatkan ukhwah islamiyah  dan harus yakin akan segala amal yang telah dikerjakan dengan sebenar-benarnya, serta selalu menjadikan Iman dan taqwa sebagai benteng  utama dalam kehidupan kita.[SY]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh