Dalam upaya menghijaukan lingkungan, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat menanam ratusan pohon matoa di lingkungan kantor dan madrasah.
Penanaman pohon matoa secara simbolis ditanam langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat, H Abrar Zym SAg MH di halaman Kankemenag setempat, Selasa 22 April 2025.
Kepala Kankemenag Aceh Barat, H Abrar Zym SAg MH menyampaikan, penanaman pohon matoa tersebut merupakan peringatan hari bumi dan wujud menyukseskan program Gerakan Penanaman 1 Juta Pohon Matoa yang digagas oleh Menteri Agama.
Abrar menyebutkan, pihaknya menargetkan akan menanam sebanyak 350 pohon matoa di 70 satuan kerja (satker) Kankemenag Aceh Barat, baik kantor, kantor urusan agama (KUA), dan madrasah dilakukan secara bertahap.
“Hari ini kita akan menanam sebanyak 180 pohon matoa. Semoga dengan penanaman pohon ini dapat menjadikan bumi semakin hijau, umat semakin damai, dan Indonesia semakin maju dan jaya,” harapnya.
Penanaman pohon matoa di Aceh Barat turut disaksikan oleh Ketua FKUB Aceh Barat, Ketua PD Muhammadiyah Aceh Barat, Perwakilan PD NU Aceh Barat, dan tokoh lintas agama.[]