CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Enam Lomba Usai, Pidato dan Hifzhil Hari Keempat Masih Tampil

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 571
Senin, 24 Juli 2017
Featured Image

Banda Aceh (Yakub) --- Jelang hari terakhir Pekan Keterampilan dan Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) ke 3 se Provinsi Aceh, enam cabang lomba tuntaskan perlombaanya.

Hari keempat, Senin (24/7) hanya Anjungan Kota Subulussalam, lokasi Lomba Pidato PAI (LPP). Karena masih ada beberapa utusan yang tampil, lokasi dibagi dua.

Lokasi Lomba Seni Nasyid PAI (LSN) di Anjungan Aceh Singkil, juga digunakan untuk LPP, karena nasyid pun telah selesai.

"Kami panggilkan peserta dari Aceh Selatan. Yang baru tampil tadi adalah utusan dari Aceh Barat Daya," panggil MC, samping Posko. 

Sementara final Musabaqah Hifzhil Quran (MHQ) di Anjungan Aceh Utara, juga masih berlangsung. Riuhnya aplaus diberikan untuk hafizh, terdengar di bawah rumah Aceh Utara.

Peserta dan pendamping lainnya sebagian memilih istirahat, menonton finalis, atau rekreasi ke luar lokasi.

Sejak dibuka Jumat (21/7) malam, peserta dan offisial ramaikan arena di Taman Sri Ratu Safiatuddin. Enam cabang tuntaskan lomba, tilawah, khat, debat, nasyid, cc, dan kreasi  [RN]

 

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh