CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Dua Kloter lagi; Kloter 11 Tiba Shubuh Selasa, Kloter 12 Rabu

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 369
Senin, 24 September 2018
Featured Image
Banda Aceh (Yakub)---Setelah tibanya 3.905 jamaah haji Debarkasi Aceh, dalam 10 kloter (BTJ 01- BTJ 10), berarti tinggal dua kloter lagi (BTJ 11 dan BTJ 12). Kesepuluh kloter itu kepulangannya sekitar tengah malam ke Aceh. 

Dua kloter lanjutannya akan mendarat saat fajar. Insya Allah, Kloter 11 yang diisi jamaah asal Pidie Jaya, Aceh Tamiang, dan Pidie, akan tiba Selasa (25/9) shubuh besok.

Sementara kloter terakhir, yang diisi jamaah dari enam daerah (Simeulue, Bireuen, Aceh Utara, Aceh Besar, Pidie Jaya, dan Pidie), insya Allah tiba Rabu lusa (26/9).

"Alhamdulillah seluruh jamaah Kloter 11 sudah melaksanakan shalat arba'in di Masjid Nabawi sejak subuh Ahad (16/9), sampai shalat isya' Ahad (23/9)," jelas Ketua Panitia Penyelenggaraan Ibadah Haji Embarkasi/Debarkasi Aceh, Drs HM Daud Pakeh.

"Hari ini, Senin (24/9), seluruh jamaah Kloter 11 BTJ, telah meninggalkan hotel (check out) tepatnya pada pukul 10.45. WAS, menuju Bandara AMAA Madinah. Sedangkan chek out bandara pada pukul 16.45 WAS menuju Bandara Sultan Iskandar Muda (SIM) Aceh Besar. Diperkirakan, Garuda Indonesia, flight nomor GA2211, tiba di Debarkasi pada pukul  04.40 WIB," sambung Daud Pakeh.

Lanjutnya, jumlah jamaah saat berangkat bulan lalu, 383 orang. Ditambah 5 petugas kloter, 3 TPHD, maka jumlah jamaah semua dalam kloter yang diketuai Drs H Kamaruddin itu, ada 391 orang.

"Namun yang ikut pemulangan sebanyak 381 orang. Satu jamaah meninggal dunia, almarhum H Muhammad Ali Puteh (meninggal 30 Agustus di Mekkah). Dan satu jamaah tanazul awal ke Kloter 3, yakni Hj Fatimah binti Johan, karena sakit," sebut Kakanwil.

Kloter ini dibantu Drs H Kamaruddin (TPHI), HAbdul Aziz Arfi Lc (TPIHI), serta dr H Darmawan, Ns H Muzauwir dan Ns Hj Gita Apriani selaku dokter/paramedis.

Sementara TPIHI Kloter 12, yang bergabung dengan Debarkasi Medan, Drs H Asy'ari MSi sampaikan, bahwa 
Kloter 12, telah lakukan penimbangan barang, Selasa pagi tadi.

"Jumlah jamaah dan petugas sampai saat ini, ada 152 orang (berangkat 153) jamaah. Satu jamaah, tanazul  ke Kloter 3, yakni H Erli Hasim Muhammad Ludin bin M Ludin," lanjut Kakanwil.

"Insya Allah Selasa (25/9) pukul 18.10 WAS meninggal Kota Madinah, proses kepulangan ke Aceh, dan Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA3222 take off pukul 00.05 WAS," tutup Kakanwil.[]
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh