[Kota Langsa | Erlisa] Bertempat di MI Gampong Meutia Langsa, tercium aroma khas mie aceh yang sangat harum, Sabtu pagi (20/8). Para pelajar yang pada saat itu sedang mengikuti kegiatan belajar mengajar (KBM) di Madrasah.
Setelah selesai belajar, saat istirahat para peserta didik juga mendapat agenda untuk meuramin bertempat di perpustakaan madrasah setelah Kamis (18/08) para siswa MI Gampong Meutia Langsa berpanas-panasan mengikuti pawai alegoris di Lapangan Merdeka Langsa.
Kegiatan meuramien (kumpul-kumpul dengan salah satu agendanya, makan-makan) terasa menyenangkan karena mereka bisa berkumpul dengan teman di perpustakaan madrasah MI Gampong Meutia Langsa untuk menikmati mie aceh. Tujuan utama kegiatan makan bersama ini adalah untuk mempererat peserta didik dengan para guru yang mengikuti pawai. Suasana yang mungkin akan dirindukan oleh peserta didik yang telah lulus dari MI Gampong Meutia Langsa. Semoga berkah! [d/y]