[Kota Langsa | Erisa] Hujan rintik-rintik tak menyurutkan semangat dan antusiasme dewan guru dan siswa Madrasah Ibtidaiyah Gampong Meutia Langsa berlatih bola voli, Sabtu (21/01) di lapangan MIS Gampong Meutia Langsa. Latihan tersebut dilakukan guna mempersiapkan diri sejak dini dalam rangka perlombaan memperingati Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama Repubik Indonesia yang akan dilaksanakan pada tahun depan.
Hari Amal Bakti Kemenag merupakan hari jadi tahunan yang rutin dilaksanakan setiap tanggal 3 Januari oleh seluruh satuan kerja di Kementerian Agama di Seluruh Indonesia selalu merayakannya dengan menggelar berbagai lomba. MIS Gampong Meutia Langsa sengaja berlatih awal dikarenakan ingin melatih kemampuan para guru yang belum terlalu mahir bermain bola voli.
Menurut Khairul Husna, S.Pd.I M.Pd salah satu guru MIS Gampong Meutia Langsa yang berpartisipasi dalam latihan voli tersebut, latihan-latihan seperti ini harus rutin dilakukan mengingat kemampuan para guru kita yang terbatas. Kita harus mempersiapkan diri dengan berlatih semaksimal mungkin agar tahun depan kita mampu meraih juara pada perlombaan voli tahun depan dan memperebutkan Kemenag Cup 2018. [d/y]