CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

4 Siswa MAN Aceh Singkil berhasil Raih Medali pada Olimpiade FOSBI 2024

Image Description
Muhammad Yakub Yahya
  • Penulis
  • Dilihat 323
Rabu, 28 Agustus 2024
Featured Image

Empat Siswa MAN Aceh Singkil telah berhasil meraih medali pada ajang Olimpiade Forum Olimpiade Berprestasi Indonesia (FOSBI) Tingkat SMA/MA sederajat tahun 2024.

 

Kegiatan tersebut dilaksanakan oleh Kompetisi Pelajar Indonesia yang dilaksanakan secara daring online Ahad, 25/08/2024.

 

Keempat siswa yang meraih medali tersebut adalah Miftahur Rizki dengan bidang studi yang diikuti adalah Ekonomi dan Sosiologi dan berhasil meraih medali perak.

 

Kemudian Gio Pratama Bidang yang diikuti Kedokteran dan Biologi berhasil meraih medali perak dan perunggu.

 

Khanza Qatrunnada bidang yang diikuti adalah Biologi dengan meraih medali perak.

 

Dan Nazira Annazwa bidang yang diikuti adalah bidang Matemati dengan meraih medali emas dan bidang Biologi meraih medali perunggu.

 

"Keempat siswa tersebut telah berhasil meraih medali dan sudah mengharumkan nama MAN Aceh Singkil," kata Hafidz Fadhilah, M.Pd salah satu guru MAN Aceh Singkil yang mendampingi siswi tersebut.

 

Semoga kegiatan olimpiade seperti ini dapat terus diikuti oleh peserta didik MAN Aceh Singkil. Sebab dengan mengikuti olimpiade tersebut dapat menambah pengalaman dalam mengikuti olimpiade.

Fotografer : Mustafa
Tags: #
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh