Sejumlah 30 orang, terdiri dari Pengurus Badan Kemakmuran Masjid (BKM) dan Penyuluh Agama Islam di Kabupaten Aceh Jaya dibekali Sumber Daya Manusia (SDM) Masjid Percontohan tahun 2025.
Kegiatan ini digelar di Balai Kegiatan Guru (BKG) Kemenag Aceh Jaya, Kamis 24 April 2025.
Pembukaan acara oleh Kepala Kemenag Aceh Jaya, Tgk H Amirullah Djakfar SHI, MH, dihadiri Kabid Urais Kanwil Kemenag Aceh, Dr H Mukhlis MPd, Kepala Dinas Syariat Islam Aceh Jaya Fajri SAg MSi, dan Kasubbag TU H Saifullah SHum, MA.
Amirullah mengajak semua peserta untuk serius mengikuti kegiatan ini, sebagai Upaya dan tekad membekali diri, memakmurkan masjid, dan memakmurkan Masyarakat.
“Masjid seharusnya menjadi oase kedamaian dan kenyamanan setiap individu, masjid lebih dari sekedar tempat ibadah ritual, idealnya menjadi ruang yang menyambut semua kalangan, dan melakukan berbagai aktivitas sosial,” katanya.
Ia juga menyampaikan perlu adanya pengelolaan tata kemasjidan, berupa manajemen, transparansi dan kompak menjaga lingkungan masjid.
Amirullah menjelaskan, misalnya manajemen keuangan masjid. Adanya pengawasan, sehingga tak menimbulkan kecurigaan atau malah hilangnya kepercayaan terhadap pengurus masjid. “adakalanya tidak ada niat buruk dalam hal pengelolaan keuangan masjid, namun karena adanya kesempatan tanpa pengawasan timbullah perkara negatif. Tentu ini tidak kita inginkan,” ucapnya.
Menurutnya, program yang dicetuskan oleh Kemenag seperti pemanfaatan masjid sebagai tempat singgah, menjadi masjid ramah mudik seperti pada idul fitri 1446 H lalu, harus kita dukung, dengan tersedianya prasarana dan penataan masjid yang baik.
Sementara Ketua Tim pada Bidang Urais, Dr H alfirdaus Putra, SHI, MH melaporkan, kegiatan ini adalah kegiatan perdana tahun ini yang dilaksanakan di Aceh Jaya, dengan harapan partisipasi dari pihak yang terlibat dalam pengurusan masjid, dan dapat mengajak Masyarakat untuk pro aktif memakmurkan masjid di lingkungannya.
“Kami berharap penataan masjid semakin hari semakin baik dan maju, dan di Aceh menjadi ikon bagi daerah lainnya, makanya kita dapat melakukan praktek dengan menghadirkan narasumber salah satu imam dari Masjid Oman Banda Aceh, masjid yang masuk kategori masjid teladan secara nasional, pengurus masjid Ustaz H Fauzan Zakaria SE MSi hadir bersama ditengah kita,” kata Alfirdaus.[]