CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Guru MTsN 1 Aceh Timur Lulus Seleksi Instruktur Nasional

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 1867
Minggu, 18 April 2021
Featured Image

Idi (Rahmatina / Irfan)---Guru Bahasa Indonesia MTsN 1 Aceh Timur Zefiar,S.Pd berhasil melewati serangkaian tahapan dan lulus sebagai salah satu instruktur nasional dari Kemenag Provinsi Aceh. 

Keluarga besar MTsN 1 Aceh Timur  merasa bangga atas prestasi yang diraih Zefiar tersebut.

Proses seleksi Instruktur Nasional atau IN pada program PKB Guru Madrasah yang diselenggarakan oleh Direktorat GTK Madrasah Ditjen Pendidikan  Islam Kementerian Agama RI tidak berbeda dengan seleksi Fasilitator Daerah atau Fasilitator Provinsi yaitu melewati tahapan seleksi administrasi, tes CBT dan wawancara. 

Hanya saja jika Fasda dan Fasprov berkisar tentang pedagogik dan profesional masing-masing Mapel sementara IN soal yang diujikan bersifat umum seperti ujian CPNS.

Laki-laki kelahiran Aceh Tamiang  1987 ini lulus CPNS pada tahun 2019, sebelum menjadi PNS Zefiar adalah guru honor  di SMAN 1 Seruway. Berbagai prestasi sudah diraih oleh guru yang masih betah melajang ini. 

Untuk diketahui Zefiar pernah meraih prestasi antaralain, Tahun 2016-2019 Instruktur Nasional PKB Kemendikud ( sebelum PNS), Penulis soal Puspendik Kemendikbud, Menjuarai   olimpiade guru Bahasa Indonesia Provinsi Aceh , Peraih nilai terbaik UKG se Aceh Tamiang pada tahun 2015 

Motivasinya mengikuti IN bukan Fasda atau Fasprov karena ingin berbagi pengalaman selama menjadi IN di Kemendikbud dan ingin mengupgrade ilmunya di Kemenag. Selain itu dorongan yang kuat dari Kamad MTsN 1 Aceh Timur dan rekan-rekan sejawat juga mempengaruhinya untuk ikut berkompetisi.

Selain sebagai guru Bahasa Indonesia MTsN 1 Aceh Timur zefiar juga aktif menjadi pengurus MGMP Bahasa Indonesia Kemenag Aceh Timur dan menjabat sebagai sekretaris MGMP.

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh