CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Sambut Awal Tahun, Kemenag Sabang Lantik 10 Pejabat 

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 406
Kamis, 2 Januari 2020
Featured Image

Sabang (Rizl/Vic) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sabang Drs H Marzuki,  secara resmi melantik, mengambil sumpah jabatan serta mengukuhkan kembali 10 Pejabat di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Sabang.  Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula MAN Sabang Gampong Cot Ba’u Sabang. Kamis (02/01/2020).

Hal tersebut dilakukan langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Sabang, Drs H Marzuki yang turut disaksikan oleh utusan dari Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Maulidarriani S IP, Kepala Madrasah serta Pengawas Madrasah di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Sabang.

Pejabat yang dilantik, diambil sumpah jabatan serta dikukuhkan kembali dalam jabatan adalah Kepala MAN Sabang, Kepala Urusan Tata Usaha (Kaur TU) pada MAN dan MTsN Sabang, serta pejabat eselon empat di Kantor Kemenag Sabang.

Kepala Kementerian Agama Kota Sabang, Drs H Marzuki berpesan kepada pejabat yang baru dilantik dan yang baru dikukuhkan kembali, untuk terus menjalani tugas dengan baik dan dapat memajukan Instansi Kementerian Agama Kota Sabang.

“Jangan jadikan wilayah Sabang yang termasuk daerah terluar Indonesia, menjadi alasan bagi para pejabat untuk tidak membuat terobosan pada sektor yang dipimpinnya, luruskan niat dan berikan yang terbaik bagi instansi“, pesan Marzuki.

Seterusnya ia juga mengingatkan bagi siapapun yang dipercaya memegang jabatan untuk dapat menjalankan amanah dengan sungguh-sungguh, "Banyak yang berfikir bahwa menduduki posisi jabatan adalah sebuah kebahagiaan terbesar dalam hidup. Sebenarnya bagi mereka yang paham, jabatan apapun itu sangatlah berat. Karena banyak godaan untuk berbuat curang dan tentu pasti akan diminta pertanggungjawaban dihari perhitungan kelak." Pesan Marzuki.

Akhirnya Drs H Marzuki berpesan kepada semua yang baru diambil sumpah jabatan agar bekerja dengan kesungguhan, menjunjung tinggi moto "Ikhlas Beramal" sebagai motivasi positif bagi seluruh karyawan di lingkungan Kemenag Sabang dengan mengharap Ridha Allah Ta'ala.[]


Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh