CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kakankemenag Bersama Bupati Kunjungi MUQ Nagan Raya

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 611
Rabu, 31 Juli 2019
Featured Image

Suka Makmue (Humas) – Kepala Kantor KementerianAgama Kabupaten Nagan Raya Drs. H. Amiruddin Husein, MA bersama Bupati NaganRaya Jamin Idham, SE mengunjungi Madrasah Ulumul Qur’an (MUQ) Nagan Raya, yangditerima langsung oleh kepala MUQ Samsul Rizal, MA, Rabu (31/7).

Dalam kunjungan tersebut selain Bupati dan Kepala Kankemenag, turut hadir KadisKesehatan, Kadis PU, Kadis Kebersihan dan Lingkungan Hidup, Kepala Bappeda, KadisPendidikan dan ketua Baitul Mal.

“Kepada semua dinas terkait untuk dapatmempersiapkan segala kebutuhan santri sebanyak 276 orang yang ada di MUQ. Darisegi kesehatan santri untuk Dinas Kesehatan agar selalu menjaga kesehatansantri, gizi santri serta fogging lingkungan agar santri terhindar daripenyakit malaria, begitu juga dengan Dinas Kebersihan dan Lingkungan Hidupuntuk dapat menyiapkan dayah yang bersih dan sehat”, ujarnya.

Jamin Idham juga memerintahkan dinas-dinas yang lainseperti Dinas PU dan Kepala Bappeda agar dapat menyelesaikan sarana dan prasaranayang dibutuhkan oleh santri, supaya lancar dalam proses belajar mengajar. Samahalnya dengan dinas Pendidikan dan Kakankemenag, Jamin Idham mengharapkan supayaadanya jaminan dalam proses pembelajaran yang efektif.

Dalam kunjungan tersebut Kakankemanag juga mengharapkan, MUQ yang sudah dua tahun ini berdiri untuk terus menerusmelakukan perbaikan sarana dan prasarana sedikit demi sedikit sehingga sampaimenjadi lebih baik. Begitu juga dalam proses belajar pembelajaran kurikulummadrasah dan pondok pesantren sore dan malam hari untuk dapat diatur seefektifsehingga MUQ ini kedepan menjadi percontohan bagi sekolah atau madrasah lain.

Kepala MUQ Nagan Raya Samsul Rizal MA jugamengharapkan supaya MUQ berjalan sesuai dengan harapan yang diharapkan. Denganhadirnya MUQ di Nagan Raya sumber daya manusia khususnya putra-putri Nagan Rayasemakin meningkat dari tahun-tahun sebelumnya.

“Kehadiran MUQ di Nagan Raya merupakan salah satubentuk kepedulian Bupati Nagan Raya untuk memperbaiki sumber daya manusia bagigenerasi yang akan datang”, tutupnya.

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh