CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kepala Kantor Kemenag Aceh Tengah dan Jajaran Kunjungi KUA Kute Panang

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 735
Rabu, 10 Juli 2019
Featured Image

Takengon (Sudrajat) – Kepala Kantor KementerianAgama Kabupaten Aceh Tengah dan Jajaran mengunjungi Kantor KUA Kecamatan KutePanang. 9/7/19

Kunjungan Kakankemenag Aceh Tengah, Drs. H. AmrunSaleh, MA tersebut dalam Rangka Monitoring Triwulan ke II  serta pembinaanASN Jajaran Keluarga besar KUA Kute Panang serta Penyuluh Agama IslamFungsional (PAIF) non PNS  yang didampingi Kasi Bimas Islam, Ahmad Marjan,S.Ag dan Tiem/ Kasi PHU, Drs. Alwin serta Kasi Pais Yulia, MA.

Pada kesempatan tersebut Kakankemenag Aceh Tengahdi hadapan kepala KUA, Staf dan Penyuluh Agama Islam Fungsional (PAIF)Kecamatan Kute Panang menyampaikan pengarahan bahwa pentingnya memberipemahaman kepada masyarakat terkait ketahanan keluarga, menurutnya dalampenerapan yang sederhana ketahanan keluarga dapat diwujudkan antara suami istrisaling mengerti dan pengertian, tidak terlalu kaku dalam keluarga.

Lebih lanjut, terkait manajemen keuangan keluargaKakankemenag menyampaikan agar keluarga dapat mengelola manajemen keuangannyadengan bijak selain untuk kebutuhan keluarga dapat juga disisihkan sebagianuang untuk menunaikan ibadah haji dengan cara mencicil agar dapat membayar danasetoran awal Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) yang berjumlah mencapai25 Juta rupiah, dengan demikian masyarakat yang mendaftarkan diri akan mendapatkan nomor porsi keberangkatan.

“Manajemen keuangan keluarga harus dikeloladengan bijak, masalah pendaptaran haji misalnya jika ada niat kuat biaya hajidapat di rencanakan dengan cara menabung dengan menyisihkan uang rutin setiaphari” tutur Drs. H. Amrun Saleh, MA

Pada kesempatan yang sama Kakankemenagmenyampaikan bahwa Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah memiliki “IhmalMarket” wakaf produktif yang dikelola Kemenag Aceh Tengah untuk diketahuimasyarakat luas sehingga mengembangkan kesadaran masyarakat dalam berwakaf.

“Kita berharap, siapa saja dapat mengembangkankesadaran untuk berwakaf. Aset wakaf itu di tengah-tengah masyarakat cukupbanyak, tinggal bagaimana di kelola produktif untuk kepentingan umat, wakafsesungguhnya adalah potensi ekonomi umat yang sangat luar biasa, maka “IhmalMarket” merupakan salah satu solusi wakaf produktif masa kini”, ungkap Drs. H.Amrun Saleh, MA

Terkait isu terkini yang hangat dibicarakan diberita dan media sosial tentang pernikahan, Kakankemenag menyatakan bahwaKemenag Aceh Tengah memiliki komitmen untuk mengajak masyarakat mencatatpernikahannya di Kantor Urusan Agama dan menolak nikah Sirri, mengingatpentingnya pencatatan pernikahan di KUA yaitu demi kepastian hukum dankemaslahatan bagi suami, istri dan juga anak-anak.

Ahmad Marjan, S.Ag mengatakan bahwa monitoringKUA Kute Panang merupakan rangkaian kegiatan Monitoring di 14 KUA Kecamatanyang berada di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Tengah. []

“Ada10 KUA Kecamatan yang sudah di Monitoring yaitu Kecamatan Linge, Atu Lintang,Jagong Jeget, Lut Tawar, Kebayakan, Bebesen, Silih Nara, Rusip. Alhamdulillahuntuk Monitoring KUA Kecamatan Kute Panang di hadiri Bapak Kepala KankemenagAceh Tengah, maka selain Monitoring juga dilaksanakan pembinaan ASN JajaranKeluarga besar KUA Kute Panang serta Penyuluh Agama Islam Fungsional (PAIF) nonPNS”, demikian jelas Kasi Bimas Islam Kankemnag Aceh Tengah.[]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh