CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Sejumlah Madrasah Di Subulussalam Gelar Simulasi UAMBN-BK

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 278
Senin, 18 Februari 2019
Featured Image

Subulussalam (Faisal)---- Sejumlah Madrasah di Kota Subulussalam menggelar simulasi Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (UAMBN-BK) untuk mata pelajar Al Quran Hadist, Akidah Akhlak, SKI, dan Bahasa Arab. Senin (18/2).

Diantara Madrasah yang menggelar Simulasi UAMBN-BK tersebut ialah MTsN 1 Kota Subulussalam yang  menggunakan satu  ruang lef dengan kapasitas 40 siswa dan melakukan penjadwalan menggunakan tiga sesi.

Pelaksanaan UAMBN-BK tersebut berlangsung selama tiga hari, yaitu tanggal 18 hingga 20 Februari dan diikuti sebanyak 186 siswa.

Kepala MTsN 1 Kota Subulussalam Suherman mengatakan, kegiatan simulasi UAMBN-BK wajib dilaksanakan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan yang mungkin saja terjadi pada saat pelaksanaan UAMBN-BK.

"Simulasi UAMBN-BK wajib untuk dilaksanakan, apalagi pada tahun ini MTsN kita sudah sekian kalinya melaksanakan UAMBN-BK. Hal ini pun untuk mengantisipasi kendala dan hambatan sehingga bisa diperbaiki dan dibenahi kekurangan-kekurangan sehingga tidak lagi terjadi saat pelaksanaan UAMBN-BK nanti ," ungkap Suherman

Basri selaku teknisi mengatakan, simulasi UAMBN-BK sudah disiapkan dengan matang agar siswa tidak kesulitan saat pelaksanaan UAMBN-BK pada akhir Maret ini. Intinya, kegiatan ini sangat penting untuk mengantisipasi hal-hal yang yang tidak diinginkan yang mungkin saja terjadi saat UAMBN-BK berlangsung.

"Sehubung dengan akan dilaksanakannya UAMBN-BK pada tahun ini di MTsN 1 Kota Subulussalam, saya sudah melakukan persiapan dengan matang agar tidak terjadi kesalahan-kesalahan pada hari pelaksanaan nantinya. Simulasi pada hari ini menjadi penilaian bagi saya sendiri bahwasanya Madrasah kita sudah siap untuk melaksanakan UAMBN-BK," katanya.

Dilain lokasi, MTsS Mardhatillah dan Hidayatullah juga melakukan simulasi UAMBN-BK dengan lancar tanpa ada kendala apapun, sehingga kedua madrasah tersebut sudah siap menghadapi UAMBN-BK.

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh