CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kankemenag Aceh Barat Serahkan Sertifikat Tanah Madrasah dan KUA

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 657
Kamis, 17 Januari 2019
Featured Image

Meulaboh (jufrizalmuaz) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat H. Khairul Azhar, S.Ag, serahkan lima sertifikat tanah Madrasah dan satu sertfikat KUA Kecamatan, Kamis (17/1). Dihalaman tengah Kemenag setempat.

Sertifikat tanah tersebut merupakan hasil kerjasama Kemenag Aceh Barat dengan Badan Pertanahan Negara (BPN) Aceh dan diberikan kepada  MTsN Meureubo, MTsN 3 Aceh Barat, MIS Masjid Baro, MIS Suak Siron, MIS Ujong Tanoh Darat dan KUA Kecamatan Kuala Bubon.

H. Khairul berharap dengan memiliki serftifikat tanah ini maka madrasah dapat merehab dan membangun ruang belajar “saya berharap dengan terbitnya sertifikat ini kepala madrasah dapat mengunakan dengan sebaik- baiknya dan diharapkan kepada satker atau satker yang masih memilki tanah tapi belum bersetifikat RI diharapkan untuk melapor dan megusulkannya’’.

Terlepas dari hal tersebut, H. Khairul mengaku, ditahun 2019 ini akan membuat sejumlah inovasi, baik dalam pelayanan program wajib Kemenag, maupun trobosan baru lainnya.

Untuk pelayanan kepada masyarakat, tambahnya, Kemenag Aceh Barat akan membuat Ruang Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) di Kantor Kemenag Aceh Barat.

Dia juga meminta agar seluruh ASN di lingkungan Kemenag Aceh Barat melayani masyarakat dengan ikhlas, tuntas dan cerdas, sehingga pelayanan sampai dengan tepat kepada masyarakat. [L]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh