CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Bupati Aceh Utara Pimpin Upacara HAB ke-73 Kemenag, Ini Pesan Cekmat

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 597
Kamis, 3 Januari 2019
Featured Image

Lhoksukom (Masnoer)--Bupati Kabupaten Aceh Utara memjadi Inspektur Upacara pada peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-73 Kementerian Agama (Kemenang) Kabupaten Aceh Utara di Halaman Kantor Kemenag Aceh Utara di Desa Alue Mudem, Lhoksukon. Upacara ini dihadiri jajaran Kankemenag Aceh Utara baik PNS maupun Pramubakti, Kamis (3/1)

Dalam upacara tersebut Bupati Aceh Utara Muhammad Thaib menyampaikan katasambutan Menteri Agama RI, Lukman Hakim.

Menteri Agama mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kebersamaan umat. "Apa lagi saat ini tahun politik, untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat wilayah masing-masing," ujarnya.

Lukman Hakim juga berpesan kepada seluruh ASN harus menjadi teladan dalam kesederhanaan dan nilai kinerja yang baik. "Sehingga bisa memberikan pelayanan keagamaan bagi semua umat dengan sebaik mungkin," ungkapnya.

Selain itu, Cekmat sapaan akrab Bupati atas nama Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Utara mengucapkan selamat dirgahayu ke 73 Kemenag Kab Aceh Utara, semoga bisa melaksanakan tugas dengan sebaik-baiknya.

Usai Upacara Bupati didampingi Kakankemenag melepaskan 73 balon ke udara, simbol dirgahayu HAB ke 73 Kemenag RI dan menyamatkan Satya lencana kepada pegawai yang telah mengabdi selama 10 sd 30 tahun serta memberikan bingkisan bungoeng jaroe kepada pansiunan (Purnabakti)

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh