CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kasubag TU Kemenag Aceh Barat Buka Kegiatan Suscatin Angkatan V

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 331
Senin, 15 Oktober 2018
Featured Image

Meulaboh ( Jufrizal Muaz ) --- Kepala Subag TU Kankemenag Aceh Barat H. Jakfar mewakili Kakankemenag  membuka Kegiatan Kursus Pra Nikah Angkatan V di lingkungan Kankemenag Aceh Barat, Senin  (15/10). Acara yang diikuti oleh 67 peserta berasal dari dua kecataman Johan pahlawan dan Kec. Meureubo. Berlangsung di Aula Kemenag Aceh Barat Jl. Nasional No.39 Meulaboh. 

Kasubag TU  H. Jakfar dalam arahannya memaparkan, peran serta pemerintah dalam upaya pembinaan perkawinan kepada calon pengantin maupun keluarga yang sedang menjalani kehidupan rumah tangganya  telah dilakukan sejak tahun 1977 dimana telah berdiri sebuah badan yang menangani urusan pra dan pasca nikah yaitu BP4. yang sangat mendukung program-program yang dicanangkan pemerintah dalam membangun gerakan keluarga sakinah.

Tujuan Bimbingan Perkawinan pra nikah bagi calon pengantin adalah merupakan ikhtiar pemerintah melihat tingginya tingkat perceraian yang terjadi. Selain itu diharapkan calon pengantin bisa membangun keluarga yang mempunyai pondasi yang kokoh,  karena banyak pasangan calon pengantin yang belum tahu cara mengelola keluarga.

Ketua panitia kegiatan Teuku Zulkarnaini, S.Ag dalam laporannya mengatakan  jumlah peserta sebanyak 67 orang terdiri dari dua Kecamatan Kec. Johan Pahlawan dan Kec. Meureubo dan berlangsung selama dua hari 15 sd 16 oktober 2018, dalam laporannya dia juga mengatakan masa depan bangsa yang sesungguhnya adalah berdiri di atas kekuatan pondasi keluarga. Oleh kerena itu institusi keluarga merupakan pembangunan manusia yang sesungguhnya dilakukan.

Dia juga berpesan, agar para peserta dapat mengikuti pembekalan ini secara tuntas. Ikuti, pahami materi-materi yang disampaikan oleh pemateri, ungkapnya. Beberapa materi  antara lain 1. Kebijakan Bimbingan Perkawinan, 2. Perkenalan, Harapan dan Kontrak Belajar, 3. Mempersiapkan Keluarga Sakinah, 4. Dinamika Perkawinan & Kebutuhan Keluarga, 5. Membangun Hubungan Dalam Keluarga, 6. Menjaga Kesehatan Reproduksi, 7. Mempersiapkan Generasi Berkualitas, 8. Evaluasi, Refleksi, Post Test. Materi akan disampikan oleh tujuh orang Pemateri antara lain Kepala Kankemenag, Kamil Syafruddin, Lc, Drs. H. Mulyadi, Drs. H. Saiful Tawari, Jufra Fonna S.Km, M.Kes, Safrizal, Mag dan Nurul Hadi, MA.

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh