CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Bupati dan Kakankemenag Pantau Hilal Penentuan 1 Ramadhan 1439 H

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 737
Rabu, 16 Mei 2018
Featured Image

Meulaboh ( Jufrizal Muaz ) --- Kementerian Agama Kabupaten Aceh Barat, bersama sejumlah pihak melakukan Rukyatul Hilal, Selasa (15/5) sore. Pemantauan bulan untuk menentukan awal puasa itu dilakukan di lokasi gedung Rukyatul Hilal Kabupaten Aceh Barat Gampong Suak Geudeubang Kecamatan Samatiga Kabupaten Aceh Barat.

Kepala Tim Ahli Hisab Rukyat Kantor Kemenag Aceh Barat Irwadi,SE mengatakan, pihaknya melakukan kegiatan Rukyatul Hilal yang merupakan salah satu cara untuk menentukan 1 Ramadhan. Pemantauan ini akan jadi penentuan awal puasa.

Pantauan kontributor humas Kemenag Aceh Barat, Rukyatul Hilal telah dipersiapkan tim mulai pukul 15.30 WIB. Kegiatan mulai dilakukan pukul 18.00 hingga magrib. 

"Kegiatan akan dilakukan sekitar 1 menit" kata Irwadi ditemui di lokasi kegiatan. Waktu pemantauan hilal memang sebentar. Setelah sebelumnya tim ahli mengatur alat yang memakan waktu lebih kurang 2 jam lamanya. Tim Kemenag  Aceh Barat bersama sejumlah instansi terkait mengikuti proses tersebut.

"Adapun hasil pengukuran hilal akan kami laporkan kepada Kemenag Pusat sebagai bahan sidang isbat sore," ucapnya.

Hadir juga pada kegiatan ini Bupati Aceh Barat H. Ramli MS, Kakankemenag Khairul Azhar, Kadis Syariat Islam H. Mursalin, Danramil, Kapolres, Pimpinan Organisasi masyarakat, Pimpinan Dayah dan sejumlah pejabat pemerintah daerah lainnya serta ratusan masyarakat di Kabupaten Aceh Barat. Setelah pemantauan hilal, kegiatan dilanjutkan dengan shalat magrib berjamaah, kemudian diakhiri dengan sambutan Bupati dan laporan penentuan Awal Ramadhan Oleh Kakankemenag mengumumkan secara resmi awal puasa, awal ramadhan 1439 H atau tahun 2018 jatuh pada Kamis, 17 Mei 2018.[Lh]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh