CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kabag TU Tinjau Madrasah di Pedalaman Simeulue

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 355
Kamis, 26 April 2018
Featured Image

Sinabang (Inmas) --- Masih dalam rangkaian kegiatan di Kabupaten Simeulue,  Kamis (26/04) Kepala Bagian Tata Usaha Kanwil Kementerian Agama Provinsi Aceh, Saifuddin, SE meninjau beberapa madrasah untuk melihat langsung kondisi sarana dan prasarana pendidikan yang ada di beberapa titik di wilayah Kabupaten Simeulue.

Salah satu madrasah yang ditinjau langsung pada kesempatan tersebut adalah MIN 4 Simeulue yang terletak di Batu Ralang, Kecamatan Teupah Selatan, Kabupaten Simeulue.

Kabag TU bergerak dari penginapan dan tiba di madrasah dalam kondisi hujan deras. Madrasah yang terletak di pesisir laut Simeulue ini, terlihat banyak atap bocor di seluruh ruang belajar dan juga kantor, mengakibatkan lantai becek dan tidak kondusif untuk proses belajar anak.

"Kondisi ini menyedihkan, sangat tidak layak untuk belajar. Kanwil akan mengupayakan secepatnya menindaklanjuti pembangunan madrasah ini dalam anggaran tahun ini". ucap Saifuddin kepada Kasi Pendidikan Islam Kankemenag Simeulue dihadapan kepala madrasah dan dewan guru.[]

Tags: # info
Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh