CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Jamaah Haji Sabang di Madinah

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 1530
Kamis, 28 September 2017
Featured Image
Sabang (Murdani)---Jamaah Haji asal Kota Sabang tahun 2017 berjumlah 46 Jamaah tergabung dalam Kelompok Terbang 9 BTJ Aceh, 25 Agustus 2017 telah berada di Kota Makkah untuk melaksanakan ibadah haji dan Alhamdulillah telah terlaksana dengan sempurna seluruh rangkaian ibadah haji baik rukun, wajib maupun sunat-sunatnya.

Sejak tanggal 25 September 2017 Jamaah Haji Kota Sabang telah berada di Kota Madinah untuk melaksanakan ziarah kepada Rasulullah, para sahabatnya, para syuhada dan ketempat tempat lainnya. Selain itu melaksanakan shalat berjamaah di Masjid Nabawi sebanyak 40 waktu yang disebut dengan Arba’in.

Jamaah Haji Kota Sabang di Madinah bertempat tinggal di Hotel Mubarak Silver berpapasan dengan pintu 25 sekitar 300 meter dari masjid Nabawi, lapor jamaah haji Kota Sabang.

Jamaah Haji Kota Sabang yang berjumlah 46 jamaah tidak seluruhnya dapat diberangkatkan ke Madinah secara bersamaan. 1 Jamaah masih dalam perawatan medis di KKHI Makkah dan sekarang (28/9/2017) sudah dievakuasi ke KKHI Madinah atas nama H. Idris bin Tengku Husin yang berumur 75 tahun sesuai laporan Petugas Kloter 9 BTJ Aceh.

Insya Allah Jamaah Haji Kota Sabang yang tergabung dalam Kloter 9 akan bertolak dari Madinah menuju tanah air pada Tanggal 4 Oktober 2017 dan di jadwalkan pada pukul 19.45 Wib tiba di Tanah Air sesuai jadwal Pemberangkatan dan pemulangan Embarkasi Aceh (BTJ) tahun 1438 H/2017 M. Semoga seluruh Jamaah Haji mendapatkan haji yang Mabruur. (H. Murdani, S.Ag. MA/Kasi PHU).[]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh