CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Gayo Lues Lepas 28 Kontingen Pentas PAI

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 2139
Jumat, 21 Juli 2017
Featured Image

Blangkejeren (Mawardi Siregar)---Kepala Sub. Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gayo Lues, Amirudin, SE. Ak, melepas langsung Kontingen Pekan Keterampilan & Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Kabupaten Gayo Lues.  

Pelepasan  Kontingen Pekan Keterampilan & Seni Pendidikan Agama Islam ini dilaksanakan dengan sederhana sekira pukul : 15.30 wib yang berlangsung di Aula Kankemenag setempat, Jalan Arul Bathin, No.149 Blangkejeren, Kamis (20/7).

Kasi Pendidikan Agama Islam, Dharmika Yoga, SE, dalam laporannya mengatakan, Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gayo Lues mengutus sebanyak 28 (dua puluh delapan) orang peserta, terdiri dari Siswa SDIT Bunayya, dan SDN 2 Blangkejeren, SMPIT Bunayya, SMP Shalahuddin, SMA Seribu Bukit, SMA N 1 Rikit Ghaib, cabang yang di ikuti, Musabaqah Tilawatil Qur,an (MTQ), Lomba Pidato PAI, Musabaqah Hifdzil Qur,an (MHQ), Lomba Cerdas Cermat (LCP), Kalighrafi Islam, Lomba Kreasi Busana (LKB), Debat PAI dan Lomba Seni Nasyid (LSN), Demikian  di sampaikan Dharmika Yoga, SE sebelum acara pemberangkatan berlangsung.
Amirudin, SE. Ak, mengharapkan kepada semua peserta  dan pendamping kontingen Pekan Keterampilan & Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI) Kabupaten Gayo Lues, agar menjaga kesehatan, maklum kalau selama ini Negeri Seribu Bukit dengan cuaca yang sangat dingin, maka di Banda Aceh sangat bertolak belakang cuacanya dengan Kabupaten Gayo Lues, oleh karena itu menjaga kesehatan paling di utamakan dalam menghadapi kompetisi ini, beliau menambahkan mohon iringan doa masyarakat Negeri Seribu Bukit untuk Kontingen  Kabupaten Gayo Lues agar dapat tampil maksimal dalam Pekan Keterampilan & Seni Pendidikan Agama Islam (Pentas PAI)  tingkat Provinsi Aceh ini.[SY]



Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh