CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Kakankemenag Launching MGMP Agama Islam Tingkat MTs 2015

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 198
Jumat, 6 Februari 2015
Featured Image

[Redelong | Yusra]  Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah Drs. H. Ridwan Qari. secara resmi membuka Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Agama Islam Tingkat Madrasah Tsanawiyah (MTs) lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah, Senin (2/2)).

Turut hadir pada pembukaan yang mengangkat tajuk, “Peningkatan Kompetensi dan Profesionalisme Guru MTs Lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bener Meriah” ini, Kakankemenag Bener Meriah Drs.H.Ridwan Qari, Kasi Pendis Yanto, M.Pd, Pokjawas, lima lima Kepala Madrasah Tsanawiyah, komite serta guru MTs.

Mengawali sambutannya, Kakankemenag menyampaikan apresiasi dan kesan yang luar biasa terhadap kemajuan pendidikan khususnya di 3 (tiga) kecamatan yaitu Kec. Bandar, Timang Gajah dan Wih Pesam.

“Kami terkesan karena dapat menjadi percontohan bagi sekolah yang lain, seraya mengucapkan terima kasih atas usaha dan kerja keras seluruh stakeholder yang terlibat di dalamnya.

H. Ridwan Qari menegaskan, tiada henti-hentinya berbicara kualitas. Kegiatan apapun yang kita lakukan muaranya pada kualitas. Peningkatan Kompetensi dan Profesionalisme Guru tentunya bermuara pada Kualitas yang berdaya saing, kompetitif dan unggul. Kualitas pendidikan sangat ditentukan Sarana prasarana, kompetensi tenaga pendidik dan penerapan kurikulum yang tepat.

“Dasar dari Peningkatan Kompetensi dan Profesionalisme Guru itu sesuai dengan visi misi Kementerian Agama. Visinya adalah terwujudnya masyarakat Indonesia yang taat beragama, rukun, cerdas, mandiri dan sejahtera lahir batin. Juga sesuai dengan misi Kementerian Agama meningkatkan kualitas pendidikan agama dan keagamaan, itulah Tupoksi aparat Kementerian Agama,” urainya.

Di hadapan kepala madrasah dan dewan guru, Kakankemenag kembali mengingatkan, madrasah bukan lagi pilihan kedua tapi sudah jadi pilihan utama di masyarakat. Menurutnya, pilihan utama di masyarakat itu tergantung kualitas pendidiknya. Masyarakat sudah bisa memilih Karena masyarakat melihat dari kualitas madrasah itu sendiri.

“Ketika tantangan pendidikan dan kecenderungan moralitas bergeser, Madrasah sudah tidak lagi menjadi pilihan kedua tetapi sudah menjadi pilihan utama orang tua untuk menyekolahkan anaknya. Kecenderungan itu terjadi melihat kenyataan kehidupan saat ini dan tentunya dari kualitas madrasah yang berdaya saing dan berkarakter,” jelasnya.

Di akhir arahannya, Kakankemenag mengingatkan bahwa tantangan seorang guru semakin berat. "Betapa pentingnya arti seorang guru. Polesan seorang guru membentuk pribadi dari awal yang membentuk watak kedepannya. Oleh karena itu, peningkatan Kompetensi dan Profesionalisme Guru terus dilakukan sehingga mampu menjadi guru berkualitas yang berdaya saing, kompetitif dan unggul," tutupnya.

Sebelumnya, Pembina dari kegiatan MGMP Tk. MTs Drs. Ahmad Yani.MA, M.Pd dalam pengantarnya mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan untuk memotivasi dan meningkatkan kualitas guru agama islam sebagai tindak lanjut kegiatan supervise awal semester tahun pelajaran 2014/2015 serta menyusun bahan ajar yang berbasis kompetensi, dengan harapan tidak terjadinya lagi kesenjangan antara proses dan bahan ajar antar madrasah, khusunya bidang pelajaran agama islam.

“Kegiatan ini dilaksanakan selama dua bulan mulai Februari s.d Mared 2015, dan diikuti 05 (lima) MTs se Kab. Bener Meriah, 03 (tiga) Madrasah Negeri dan 2 (dua) Madrasah Swasta dalam lingkup Kemenag Kab. Bener Meriah dengan jumlah peserta 134 orang,” jelasnya. [humaskemenagbm/yyy]

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh