CARI
Rekomendasi Keywords:
  • Azhari
  • Kakanwil
  • Hari Santri
  • Halal
  • Islam
  • Madrasah
  • Pesantren

Pengukuhan KUA Teladan, Keluarga Sakinah Teladan, serta Juara Baca Kitab Kepala KUA dan Penghulu di Kota Subulussalam

Image Description
Inmas Aceh
  • Penulis
  • Dilihat 302
Sabtu, 24 Mei 2014
Featured Image

[Kota Subulussalam | Taufiq/Yono] Setelah melaksanakan penilaian KUA Teladan,keluarga sakinah teladan,baca kitab kepala KUA dan penghulu  pada awal bulan maret 2014, Kantor Kementerian Agama Kota Subulussalam melaksanakan pengukuhan terhadap KUA teladan I dan II,keluarga Sakinah teladan I dan II serta juara baca kitab kepala KUA dan Penghulu.

Kegiatan yang dilaksanakan seksi Bimas Islam ini turut dihadiri para undangan dari Pemko kota Subulussalam,tokoh masyarakat,para kasi serta para kepala KUA dan Kepala madrasah dilingkungan kementerian agama kota subulussalam.

Pembacaan surat keputusan Kepala Kankemenag kota subulussalam tentang juara Kua teladan,keluarga sakinah teladan serta baca kitab kepala KUA dan penghulu dibacakan oleh Kasi Bimas Islam kankemeng kota subulussalam Jamhuri,SHI.dalam keputusannya kankemenag kota subulussalam menetapkan KUA Kecamatan Longkib yang dikepalai Taufiqurrahman,S.SosI sebagai KUA teladan I dan KUA kecamatan Penanggalan yang dikepalai Zaini,S.Ag sebagai KUA teladan II.

Untuk Keluarga sakinah teladan kemenag kota subulussalam menetapkan H.Quzaini dan ibu dari kecamatan simpang kiri sebagai keluarga sakinah teladan I dan jasmudi dan Ibu dari kecamatan Longkib sebagai keluarga sakinah teladan II.sedangkan untuk baca kitab kepala KUA,kemenag kota subulussalam menetapkan Rusyda,S.Ag kepala KUA Rundeng sebagi juara I dan Syukran S.SosI kepala KUA Sultan Daulat sebagai juara II.untuk baca kitab penghulu juara I Syukran S.SosI penghulu KUA Sultan Daulat dan Juara II Rusyda,S.Ag Penghulu KUA Rundeng…

Plh Kepala Kankemenag Kota Subulussalam Drs.Abdurrazaq Naufal dalam arahannya mengatakan pemilihan KUA teladan,Keluarga Sakinah teladan,Lomba Baca Kitab merupakan even nasional.jadi yang terpilih jadi juara I berhak untuk mengikuti even yang sama di tingkat provinsi Aceh.kita berharap dan berdoa semoga utusan kita ini mendapat hasil yang baik.walaupun kota subulussalam ini baru terbentuk tapi mari kita buktikan kalau kita bisa menjadi yang terbaik.

Jadi kepada KUA Kecamatan yang tidak terpilih,bukan berarti tidak baik.karena pada dasarnya semua KUA Dilingkungan Kemenag Kota Subulussalam sudah baik dan sama-sama memiliki kelebihan dan kekerangan,tapi disini kita mencari yang sedikit lebih baik dari yang baik.Imbuh Drs.Abdurrazaq Naufal.

Kegiatan yang dilaksanakan pada hari Rabu Tanggal 21 mei 2014 ini bertempat di Aula Kankemenag Kota Subulussalam……

Tentang
Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh adalah unit vertikal Kementerian Agama di provinsi dan membawahi beberapa kantor kementerian agama di kabupaten dan kota.
Alamat
Jalan Tgk. Abu Lam U No. 9 Banda Aceh 23242
Lainnya
Media Sosial
© 2023 Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh
Oleh : Humas Kanwil Aceh